Serma Ngarekan Babinsa Koramil 02 NGuter, bantu pengamanan Safari Maulid di desa Kedungwinong

Sukoharjo (17/09/23) Serma ngarekan Babinsa Babinsa Koramil 02 Nguter Dim 0726/Sukoharjo menghadiri undangan sekaligus pengamanan pengajian dalam rangka Safari Maulid putaran pertama, bertempat di halaman masjid Mujahidin dk Krebet RT 05/05 desa Kedungwinong, Kec. Nguter, Kab Sukoharjo.

Hadir dalam kegiatan antara lain Ustadz Agus Mustaqim yang bertindak sebagai Penceramah, Ustadz Andika ketua MWC NU Kec. Nguter, Kepela Desa Kedungwinong Bp. Miyadi, S.T, para pengurus NU se Kecamatan Nguter serta para jama'ah warga Kedungwinong dan desa sekitarnya.

Setelah acara pembukaan kegiatan dilanjutkan dengan pembacaa Kitab Maulid Simtudduror berisi syair syair tentang kisah perjalanan hidup dan pujian kepada Baginda Rasulullah SAW. Kemudian dilanjutkan dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya, menyanyikan lagu Yalal Waton, Sambutan Kepala Desa dilanjutkan dengan ceramah/tausiah dari Ustadz Agus Mustaqim.

"Peringatan Maulid merupakan sarana dalam rangka menggiatkan syiar Islam sehingga semakin semarak, Kita perbanyak membaca sholawat dengan harapan kita akan mendapat syafaat dari beliau Baginda Rosul dikelak nanti," ungkap Serma Ngarekan.

"Kegiatan berjalan cukup khidmad dan terlaksana dengan aman dan lancar berkat kerja sama semua fihak yang terlibat dalam kegiatan Safari Maulid dengan para petugas keamanan dan warga masyarakat sekitar," ungka tutup Serma garekan.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Jalin Silaturahmi Babinsa Koramil 11 Polokarto Komsos dengan Linmas pererat Sinergi.

Babinsa Ngabeyan, Kartasura Sertu Widiyanto dampingi Pelaksanaan Posyandu Remaja

Wujudkan Sinergitas Babinsa dengan Linmas Babinsa Sanggrahan laksanakan Komsos sebelum patroli.