Bangkit Bergerak Bersama Pancasila, Gelaran Upacara Hari Kesaktian Pancasila Kab. Sukoharjo

Sukoharjo (01/10/22) Minggu (01/10) Bertempat di halaman Setda Kab. Sukoharjo Jl. Jend. Sudirman No. 199 Kel. Jombor Kec. Bendosari Kab. Sukoharjo telah berlangsung upacara peringatan kesaktian Pancasila Tahun 2022 dengan tema " Bangkit bergerak Bersama Pancasila ".

Bupati Sukoharjo Hj.Etik Suryani, S.E, MM bertindak sebagai inspektur Upacara. Upcara dihadiri oleh sekitar 400 orang peserta upacara.

Hadir dalam upacara Wawan Pribadi,  S.Sos., M.Si. (Ketua DPRD Kab. Sukoharjo), Letkol Czi. Slamet Riyadi S.E (Dandim 0726/Sukoharjo), AKBP Wahyu Nugroho Setyawan S.I.K .,M.PICT.,M.Krim (Kapolres Sukoharjo, Hadi Sulanto SH.MH (Kejaksaan Negeri Sukoharjo), H. Putut Tri Sunarko S.H.,M.H (Ketua Pengadilan Negeri Sukoharjo), Drs. Agus Santosa (Wakil Bupati Sukoharjo, Mayor Inf. Taufik Arifiyanto (Wadanyon 21 mewakili Grup 2 Kopassus), Kapten Inf Mawit Hadi W, (W.s. Pasi Ter mewakili Dan Brigif 6/Kostrad), Kapten Inf. Yahmin (Pasi Log Yonif 413/Kostrad), H. Widodo SH.MH (Sekretaris Daerah Kab. Sukoharjo), Abdul Haris Widodo SIP. Msi. SH (Plt.Asisisten III Kab. Sukoharjo), Drs. FX Toni Sri Buntoro (Kepala Dishub Sukoharjo, Heru Indarjo SH, M. Hum (Kasatpol PP Kab. Sukoharjo), Gunawan Wibisono S.Sos (Kaban Kesbangpol), OPD Pemkab Sukoharjo serta ndangan lainnya

Selain momentum Hari Kesaktian Pancasila untuk mengenang meninggalnya 7 Pahlawan Revolusi yang terbunuh di lubang buaya, kita semua juga harus tetap menumbuhkan semangat untuk melanjutkan pembangun bangsa karena kita adalah generasi penerus bangsa.

Upacara yang diikuti oleh instansi dan elemen masyarakat di Sukoharjo ini selain untuk mengenang peristiwa G 30 S/PKI upacara ini juga merupakan implementasi dari penekanan Pemerintah, bahwa Ketetapan MPRS Nomor 25 Tahun 1966 tentang Pembubaran Partai Komunis Indonesia (PKI) akan tetap berlaku dan tidak akan berubah. Oleh sebab itu, segala hal yang berbau paham komunis merupakan hal terlarang karena tidak sesuai dengan falsafah dan dasar negara Indonesia yaitu Pancasila.

Semua rangkaian upacara berjalan dengan khidmad tertib dan aman. Usai upacara, ada acara tambahan dengan menyaksikan display foto-foto para pahlawan revolusi oleh para Forkopimda dan tamu undangan lainya.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Jalin Silaturahmi Babinsa Koramil 11 Polokarto Komsos dengan Linmas pererat Sinergi.

Babinsa Ngabeyan, Kartasura Sertu Widiyanto dampingi Pelaksanaan Posyandu Remaja

Wujudkan Sinergitas Babinsa dengan Linmas Babinsa Sanggrahan laksanakan Komsos sebelum patroli.